Untuk informasi lebih lanjut mengenai Living World Grand Wisata Bekasi silahkan hubungi langsung Living World, situs ini merupakan situs marketing resmi yang menyediakan rumah hunian di Kawasan Kota Mandiri Grand Wisata. Artikel ini dibuat dengan maksud memudahkan penghuni mendapatkan informasi terkait fasilitas perbelanjaan di wilayah sekitar.
Living World Grand Wisata, yang dikembangkan oleh PT Sahabat Duta Wisata, joint venture antara Kawan Lama Group dan Sinar Mas Land, resmi dibuka pada Sabtu, tanggal 22 bulan Februari tahun 2025. Ini menjadi pusat perbelanjaan Living World kelima di mana Grand Wisata, Kabupaten Bekasi menjadi pilihan lokasi Living World terkini yang hadir di Bekasi. Dengan area komersial lebih dari 58.000 m², Living World di Grand Wisata kini menjadi pusat perbelanjaan terbesar di timur Bekasi.
Living World Grand Wisata menghadirkan lebih dari 250 tenant, mencakup merek lokal dan internasional yang mengusung konsep Flagship Home Living, Home Improvement, dan Lifestyle. Pengunjung dapat menemukan berbagai merek dari Kawan Lama Group, seperti AZKO, INFORMA, INFORMA Electronics, SELMA, Toys Kingdom, Ataru, dan EYE SOUL.
Selain itu, hadir pula beragam merek kuliner di bawah F&B ID, seperti Chatime with Korean Snacks by Cupbop dan Go! Go! CURRY – Genki no Minamoto. Berbagai brand terkenal lainnya seperti The Foodhall, Boots, Cinema XXI, OH! SOME, Miniso, Kidzlandia, Timezone, Gramedia, Digiplus, Guardian, Watsons, Kimukatsu, Pepper Lunch, Steak 21, dan Imperial Kitchen juga dapat dijumpai di Living World Grand Wisata. Untuk memenuhi kebutuhan fesyen dan gaya hidup masyarakat, segera akan hadir Sports Station, New Balance, Skechers, Crocs, Payless, dan The Palace.
Acara Grand Opening Living World Grand Wisata Bekasi 22 Februari 2025
Acara pembukaan Living World Grand Wisata mendapatkan sambutan positif dari Bupati Bekasi, Bapak Ade Kuswara Kunang, yang diwakili oleh Wakil Bupati Bekasi, Bapak Asep Surya Atmaja. Dalam sambutannya, beliau menyatakan bahwa “Grand Opening Living World Grand Wisata bukan sekadar pembukaan pusat perbelanjaan baru, tetapi juga merupakan momen penting dalam pengembangan kawasan serta pusat pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Bekasi.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Living World Grand Wisata Bekasi karena telah menyerap lebih dari 2.500 talenta terbaik dari Kabupaten Bekasi dan sekitarnya. Kami juga memberikan apresiasi kepada Kawan Lama Group dan Sinar Mas Land yang secara konsisten membangun kawasan ini. Saya yakin, dengan sinergi antara Pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat, kawasan ini akan menjadi salah satu pusat pertumbuhan di Kabupaten Bekasi.”
Direktur Utama PT Sahabat Duta Wisata, Sugiyanto Wibawa, menjelaskan, “Living World Grand Wisata dirancang lebih dari sekadar sebagai tempat berbelanja, tetapi juga sebagai tujuan favorit bagi warga Bekasi dan sekitarnya untuk memenuhi kebutuhan tempat tinggal, gaya hidup, dan bersantai bersama keluarga serta orang terkasih. Untuk mewujudkan visi ini, Living World Grand Wisata menonjolkan keunggulan dalam desain arsitektur, fasilitas, dan infrastruktur guna memberikan pengalaman terbaik bagi para pengunjung.”
Grand Wisata berkomitmen untuk menghadirkan kawasan hunian dan komersial yang tidak hanya nyaman, tetapi juga memberikan nilai tambah. Setelah sukses menghadirkan Living World di Kota Wisata Cibubur pada tahun 2024, kini perusahaan mempersembahkan Living World terbaru di kota Bekasi, tepatnya di Grand Wisata.
Mall Terbaru Living World Grand Wisata Hadir Di Bekasi Sebagai Destinasi Belanja Dengan Konsep Home Living
Sama halnya seperti Living World Kota Wisata, Living World Bekasi bukan hanya sekadar sebagai pusat perbelanjaan, tetapi juga menjadi destinasi gaya hidup yang menawarkan pengalaman belanja yang unik, nyaman, dan ramah lingkungan bagi warga Bekasi dan sekitarnya. Demikian pernyataan Herry Hendarta selaku Wakil Direktur Utama PT Sahabat Duta Wisata dan juga menjabat sebagai Deputy Group CEO Strategic Development and Assets Sinar Mas Land.
Dalam momen grand opening, Living World Bekasi menegaskan komitmennya dalam mendukung pengembangan merek lokal dengan menghadirkan berbagai pameran seperti Bekasi Beauty Pop Up Fest dari Paragon Group, Berjajanria dengan kuliner Asia, serta wahana ball pool dari Funworld untuk yang akan menemani pengunjung dan keluarga selama momen Ramadan. Sebagai dukungan terhadap pertumbuhan ekonomi Kabupaten Bekasi, hadir juga ruang bagi UMKM binaan di bidang kuliner, kriya, dan fashion batik Jawa Barat.
Acara grand opening tersebut juga menghadirkan berbagai program belanja bertajuk Shop & Celebrate yang berlangsung dari akhir Februari hingga 6 April 2025, dimana pengunjung berkesempatan memenangkan voucher belanja dan hadiah menarik, serta menikmati promo Buy 1 Get 1 di berbagai tenant. Selain itu, program undian Shop & Win Spectacular juga akan berlangsung dari akhir Februari 2025 hingga 31 Januari 2026, dengan hadiah utama mobil Honda WR-V.
Mal Terbesar di Timur Bekasi Resmi Dibuka
Dari sisi arsitektur, desain interior Living World Grand Wisata kaya dengan keindahan nuansa alam yang menonjolkan unsur air, sungai, dan warna biru batik indigo. Konsep ini diwujudkan melalui kehadiran air mancur dan dominasi warna biru pada interior, terutama di lantai Lower Ground, serta ornamen ikonik yang menghiasi mal.
Untuk kenyamanan pengunjung, Living World di Grand Wisata menyediakan area terbuka untuk berjalan santai dan menikmati berbagai acara serta pameran di area amphitheater dengan kapasitas hingga 50 orang. Mal ini juga dilengkapi area parkir yang luas, dirancang dengan sistem smart parking yang mampu menampung hingga 1.700 mobil dan 1.500 motor. Selain itu, tersedia toilet dengan desain unik dan modern, nursery room yang nyaman untuk ibu dan anak, serta ATM center untuk memudahkan transaksi keuangan pengunjung.
Living World di Grand Wisata mengusung konsep berkelanjutan melalui penerapan energy efficient architecture. Ini mencakup pemanfaatan sinar matahari sebagai pencahayaan alami melalui skylight dari jendela berbahan kaca double glazing yang menghambat panas matahari, sehingga menghemat penggunaan AC. Mal ini juga menggunakan sistem AC berkinerja tinggi yang berpotensi menghemat energi listrik hingga 25%, lampu LED pada area mal, serta menerapkan konsep zero waste water system untuk mengelola kembali limbah air yang dapat digunakan untuk menyiram tanaman di area green park seluas 2.000 m².
Living World di Grand Wisata berkolaborasi dengan Setali Indonesia untuk menyajikan instalasi seni dan berbagai aktivitas upcycling atau daur ulang. Inisiatif ini tidak hanya mendorong gaya hidup ramah lingkungan, tetapi juga mengajak masyarakat untuk melestarikan alam, memberikan dampak positif bagi lingkungan dan komunitas sekitar.
Sebagai one stop shopping experience, Living World di Grand Wisata dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat Bekasi dan sekitarnya melalui gerbang Tol Tambun KM 21 ruas Tol Jakarta-Cikampek dan gerbang Tol Setu Utara KM 26 ruas Tol Cimanggis-Cibitung. Ini menghubungkan koridor timur dan pusat kota Jakarta. Pengunjung hanya memerlukan waktu 15 menit untuk menuju Jakarta, 10 menit ke Stasiun LRT Bekasi Timur (Jatimulya), 20 menit ke Stasiun KCIC (Kereta Cepat Indonesia-China) atau Whoosh di Bandara Halim Perdanakusuma, serta 45 menit ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Living World Grand Wisata hadir dengan harapan mampu membangkitkan kondisi ekonomi di Bekasi. Karena lokasinya yang strategis, maka pusat perbelanjaan ini bisa memacu pertumbuhan nilai usaha ritel nantinya. Serta dapat menyerap tenaga kerja lebih banyak lagi.
Grand Wisata diakselerasikan sebagai township sempurna milik Sinarmas Land. Semua toko dilengkapi dengan diferensiasi anchor model living, flagship home, Informa, dan lainnya. Bangunan ini memiliki konsep modern yang menyatu dengan alam. Dengan konsep ini, Living World diharapkan menjadi trendsetter baru dalam shopping center dengan area gross floor lebih dari 155.000 meter persegi dan area komersial 58.000 meter persegi.
Pembangunan Living World ini juga mendukung pemerintah Indonesia mengurangi emisi gas rumah kaca sebanyak 29 persen. Dengan efisiensi arsitektur, maka penggunaan AC listrik nantinya akan dihemat hingga 25 persen. Penggunaan lampu LED dihemat sebanyak 60 persen serta akan memanfaatkan sinar matahari sebagai cahaya alami.
Caranya membuat skylight dari jendela bahan kaca double glazing. Tak hanya itu, penggunaan kaca ini juga diharapkan mampu membatasi panas matahari yang akan masuk ke ruangan. Serta dapat menghemat listrik terutama pada penggunaan AC.
Untuk operasionalnya Living World Bekasi akan menerapkan konsep water conservation. Konsep ini adalah mengelola kembali limbah kotor melalui alat system’ zero waste water.
Dengan menggunakan alat tersebut, maka limbah kotor bisa didaur ulang. Sehingga penggunaan air bisa dihemat setara dengan 50 kali isi kolam. Untuk hasil air yang didaur ulang nantinya akan digunakan untuk kebutuhan AC. Serta area Green Park Living World dengan luas 2.000 meter persegi.
Ingin dijadikan seperti BSD City, itulah sebabnya Grand Wisata disiapkan sebagai The Next New City timur Jakarta. Hal ini disebabkan karena lokasinya strategis, dipenuhi dengan bangunan komersial, perumahan, serta perindustrian. Terlebih lagi didukung dengan akses yang mudah melalui jalan tol dan stasiun.
Kelebihan Grand Wisata, The Next New City di Timur Jakarta
Terus menjawab permintaan pasar, Grand Wisata di bawah naungan Sinarmas Land terus menghadirkan kawasan residensial dan komersial, termasuk dengan kehadiran mal Living World terbaru di Grand Wisata Tambun, yang terbesar di area Timur Bekasi. Berbagai kelebihan bisa dinikmati seperti:
Kemudahan akses transportasi
Dari segi akses transportasi, Grand Wisata memiliki 3 gerbang utama yang langsung berhubungan dengan pintu tol. Jadi penghuninya akan mudah untuk bepergian ke segala tujuan. Gerbang tol itu antara lain:
- Pada sisi Utara Grand Wisata, maka Anda bisa langsung menggunakan pintu tol Jakarta – Cikampek KM 21. Dan jalan non tol bisa mengakses Kalimalang.
- Untuk jalur barat Anda bisa melewati jalan raya Mustika Jaya, Setu hingga menuju jalur Naragong.
- Jika keluar dari sisi timur, maka para pengendara bisa masuk ke tol JORR 2 dan jalan raya Setu.
Dengan hadirnya 2 tol tersebut, para penghuni bisa mempercepat perjalanannya. Dengan menggunakan tol Jakarta – Cikampek maka penghuni bisa pergi ke bandara Perdanakusuma selama 20 menit. Dan selama 35 menit jika ingin ke bandara Internasional Soekarno-Hatta dan pelabuhan Tanjung Priok.
Kemudahan sarana angkutan/ transportasi
Tak hanya itu, pemerintah juga sedang melakukan pembangunan stasiun LRT untuk Bekasi timur yang akan beroperasi awal 2022. Pada kuartal IV tahun ini pemerintah juga akan menargetkan kereta cepat Bandung-Jakarta yang akan melewati bandara Perdanakusuma.
Dengan rencana pembangunan tersebut. Diharapkan Grand Wisata akan semakin mudah diakses dari berbagai arah oleh masyarakat yang ingin bermain ke lokasi ini.
Grand Wisata diyakini sebagai tempat tinggal terbaik dengan beragam kemudahan dalam akses dan transportasi. Serta memiliki nilai investasi tinggi untuk dimasa yang akan datang. Jadi tak heran jika Grand Wisata banyak dipilih sebagai lokasi perumahan ternyaman dan terbaik untuk ditempati.
Kemudahan berbagai fasilitas (pendidikan, kesehatan, perkantoran, rekreasi)
Selain terkenal akan kemudahan aksesnya, Living World juga dilengkapi dengan fasilitas kesehatan, pendidikan. Serta perkantoran dan taman rekreasi untuk anak-anak. Ada juga tempat bermain keluarga seperti Waterpark, area kuliner dengan berbagai macam jenis kuliner. Area otomotif perkantoran seperti Grand Business Park.
Lokasi perkantoran ini terbilang premium karena sudah masuk ke dalam tahap konstruksi. Grand Wisata juga dikelilingi oleh 4 ribu lebih perusahaan multinasional, sehingga cocok menjadi kantor pendukung industri.
Karena baru dikembangkan sebanyak 25 persen, Sinarmas Land nantinya akan terus mengembangkan Grand Wisata. Caranya dengan menambah fasilitas umum dan mempermudah akses menuju Grand Wisata.
Banyak pilihan cluster perumahan
Saat ini, Grand Wisata memasarkan Cluster Vicente, di mana tahap pertama telah habis terjual. Selain Vicente, terdapat pilihan lain seperti Garden Loft, Yara, dan Giva. Sejak tahun 2020 hingga sekarang, Grand Wisata terus menawarkan rumah compact dengan penyesuaian untuk kondisi new normal. Anda bisa memanfaatkan kemudahan dalam pembayaran, seperti metode cicilan atau subsidi DP.
Selain itu, beberapa produk juga ditawarkan dengan keringanan di antaranya program Free PPN dan Tanpa DP, KPR Express Instant Approval dengan cicilan ringan, serta hadiah menarik lainnya.
Dengan adanya Living World di Grand Wisata, investasi di perumahan ini tentunya sangat menguntungkan. Tertarik memiliki rumah di Grand Wisata? Hubungi Yessy, marketing resmi Grand Wisata di nomor 0812 186 8081 untuk informasi lebih lanjut mengenai hunian yang tersedia di sana.
Leave A Comment
You must be logged in to post a comment.